YAYASAN AL-MUHAJIRIN TULUSHARAPAN

LATAR BELAKANG

Yayasan Al-Muhajirin Tulus harapan merupakan lembaga dakwah berbasis pendidikan. Lebih dari seperempat abad, Yayasan Al-Muhajirin telah mempresentasikan sistem sekolah sehari penuh sebagai terobosan pendidikan bagi Indonesia. Segala puji hanya untuk Allah SWT, hari ini semua sekolah yang berada dibawah pengelolaan Yayasan Al-Muhajirin Tulus Harapan dari TK, SD dan SMP telah menjadi pilihan bagi orang tua dalam mengirim anak-anak mereka untuk belajar.

VISI

Membentuk generasi mandiri, berprestasi dan berakhlakul karimah

MISI

  1. Menyiapkan generasi yang siap menghadapi era globalisasi.
  2. Membekali siswa dengan pengetahuan, keterampilan, dan kesenian.
  3. Membekali siswa berkomunikasi menggunakan bahasa Arab dan bahasa Inggris.
  4. Menyiapkan generasi yang senantiasa menunjukkan perilaku islami di setiap tempat dan keadaan.

STRUKTUR ORGANISASI

SEJARAH SINGKAT

YAYASAN AL-MUHAJIRIN TULUSHARAPAN

1991

Pembangunan Masjid Al-Muhajirin
Perumahan Tulusharapan didirikan sejak tahun 1988 dan mulai dihuni sekitar bulan Mei 1988, dengan kemauan yang kuat dari umat islam di perumahan ini maka pada tahun 1991 dibangunlah Masjid yang terletak di pojok bunderan Tulusharapan sebelah Barat-Selatan. dan diberi nama “Masjid Al-Muhajirin’

1992

TK Islam Tunas Harapan
Berawal dari keinginan jama’ah Masjid Al-Muhajirin dan warga Tulusharapan bahwa diperumahan Tulusharapan diharapkan ada lembaga pendidikan yang bernafaskan Agama Islam dan tidak ketinggalan pelajaran umumnya, maka pada awal tahun 1992 yang diprakarsai Ta’mir Masjid Al-Muhajirin didirikanlah Taman Kanak-Kanak (TK) yang diberi nama “TK Islam Tunas Harapan”

1992

Yayasan Al-Muhajirin
Sesuai dengan ketentuan bahwa suatu lembaga pendidikan itu harus berbadan hukum maka Ta’mir Masjid Al-Muhajirin pada tanggal 20 Mei 1992 membentuk Yayasan yang diberi nama “YAYASAN AL MUHAJIRIN” dengan nomor Akte : 203/92 dengan Notaris : SALEKOEN HADI, SH

1997

SD Islam Tunas Harapan
Dalam perkembangannya atas dorongan orangtua siswa/siswi TK Islam Tunas Harapan demi kelanjutan pendidikan Agamanya maka Yayasan Al Muhajirin pada tahun 1997 mendirikan SD yang diberi mana “SD Islam Tunas Harapan”

BERITA

Non Akademik

Vaksinasi Covid 19 Siswa TK, SD, dan SMP Islam Tunas Harapan Semarang

Non Akademik

Peresmian Gedung Baru TK Islam Tunas Harapan dan Gedung TAQDIS